Contoh Sambutan - Ketua Kelas

contoh-sambutan
Beberapa kegiatan akan membutuhkan sambutan. Sambutan merupakan bentuk dari pidato yang disampaikan secara lisan dan disampaikan kepada orang banyak.Sambutan beragam karena sambutan menyesuaikan dengan tema kagiatan yang dilaksanakan. Sambutan bertujuan untuk memberikan ucapan selamat sekaligus harapan yang ditujukan kepada pendengar. Sambutan hampir sama dengan pidato namun pidato memiliki tujuan yakni untuk menyampaikan informasi dan informasi tersebut merupakan informasi yang penting dan perlu di sampaikan.

Melalui kegiatan-kegiatan yang diadakan penulisan sambutan merupakan hal yang terpentig. Dengan menulis sambutan terlebih dahulu maka kita akan lebih mengetahui dan mengerti terkait apa yang akan kita sampaikan kepada orang lain. Sehingga kita tidak kebingunan mengenai apa yang akan kita sampaikan. Masih bingung dengan penulisan sambutan?

Berikut merupakan contoh teks sambutan dengan kegiatan Terpilihnya ketua kelas baru untuk mewujudkan kebersidan dan ketertiban yang baik di kelas. Silahkan dipelajari.

Teka Sambutan Terpilihnya Ketua Kelas Baru

Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang terhormat bapak/ibu wali kelas
Dan juga rekan-rekan yang saya banggakan dan saya sayangi

Petama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan nikmat serta karunianya kepada kita sehingga kita dapat berkumul pada acara ini dan saya bersyukur saya bisa terpilih sebagai ketua kelas yang baru.
Kedua kalinya solawat serta salam marilah kita haturkan kepada nabi kita Muhammad SAW yang telah mengubah jaman Jahiliah menuju jaman Islamiah dan semoga kita mendapatkan syafatnya di yaumul akhir anti. Amin.
Saya sebelumnya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak/ibu wali kelas dan juga teman-teman yang telah mempercayai saya dan memilih saya sebagai ketua kelas yang baru. Dalam masa kepemimpinan saya ini saya akan berusaha dan akan bertanggung jawab mengenai kelas. Namun saya membutuhkan teman-teman sekalian agar kelas kita ini menjadi kelas yang tertib aturan sekaligus kelas yang mencintai kebersihan serta keindahan. 
Saya sangat berharap nantinya kita dapat saling membantu saling bekerjasama untuk mewujudkan kelas yang tertib dan bersih. Teman-teman untuk itu maka ada beberapa peraturan yang teman-teman dan saya harus kita patuhi bersama. Dalam menjaga ketertiban kelas siapa saja yang melanggar aturan di dalam kelas maka aan mendapatkan saksi yakni harus menyapu kelas diakhir pelajaran. Selanjutnya bagi siapa saja yang tidak menjaga kebersihan kelas dan tidak menjalankan pket maka akan mendapatkan denda sebesar Rp 2000,-.
Demi kelas kita ini marilah kita saling menjaga dan saling mengingatkan agar kita selalu dalam kebaikan. Jangan saling menyalahkan dan selalu menjaga kekompakan kelas. 
Mungkin cukup sekian yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalan perkataan maupun perbuatan saya minta maaf yang sebasar-besarnya. Terima kasih atas perhatiannya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Bagaimana sudahkah kalian memahami mengenai sambutan. Diatas merupakan contoh teks sambutan dengan acara terpilihnya ketua kelas yang baru dan harapan ketua kelas untuk mewujudkan lingkungan kelas yang tertib terhadap aturan sekaligus kelas yang memiliki sikap cinta terhadap kebersihan lingkungan. Jangan lupa sebelum menyampaikan sambutan alangkah lebih baiknya membuat dan menulisakan isi yang akan disampaikan nantinya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.




Contoh Sambutan - Ketua Kelas Contoh Sambutan - Ketua Kelas Reviewed by bentang bahasa on Desember 05, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.